Cerita Kita Seruh

Rekomendasi Game Android Terbaru

Game merupakan salah satu permainan yang dapat digunakan untuk melatih keahlian tergantung dari jenis game. Game juga biasanya disebut dan digunakan sebagai hiburan atau refreshing. Pada saat ini banyak dari kalangan generasi mengonsumsi atau menikmati berbagai game untuk mengisi waktu luang. Terdapat banyak game yang dapat Anda coba untuk mengisi waktu luang Anda.

Maka dari itu, pembahasan artikel ini akan membahas mengenai rekomendasi game android terbaru yang dapat Anda coba mainkan. Yuk mari simak pembahasan dibawah ini.

 

Pokemon Unite

 

Jika Anda merupakan salah satu penggemar pokemon, maka wajib pastinya Anda untuk memainkan game ini. Pokemon unite merupakan game android terbaru yang berasal dari The Pokemon Company yang mengadu ketangkasan trainer dalam pokemon battle. Game ini menggunakan mode bertarung 3v3 hingga 5v5.

 

Tugas Anda saat memainkan game ini adalah menghancurkan base lawan yang tersebar di separuh arena pertarungan sembari mengalahkan player yang lain. 

 

Mobile Legend

 

Game selanjutnya yang dapat Anda coba yaitu mobile legend. Tentunya game ini sudah tidak asing lagi di mata sebagian orang. Mobile legend pernah menjadi game yang paling banyak dimainkan di Indonesia. 

 

Kumpulan game android mobile legend ini sangat mengandalkan kerja sama diantara pemain satu tim. Seperti game strategi pada umumnya, Anda perlu mengalahkan tim lawan dengan cara menghancurkan markasnya. 

 

Monopoly

 

Game monopoly tidak akan pernah ada matinya. Permainan tersebut sangat asyik dimainkan bersama keluarga atau teman-teman. Sayangnya, Anda belum bisa mengumpulkan beberapa orang kedalam suatu tempat untuk memainkannya. Game ini merupakan game monopoli android yang permainannya sama persis dengan permainan monopoli pada masa kecil dahulu.

 

Monopoli ini dapat dimainkan secara offline maupun online. Anda juga dapat bermain dengan pemain lain secara random, juga dapat membuat room bersama teman-teman Anda.

 

Free Fire

 

Free fire merupakan salah satu game android yang juga disebut-sebut lantaran sangat populer seperti halnya mobile legend. Game ini mampu menguji kecepatan dan ketangkasan Anda dalam bermain. Anda akan diberi beberapa pilihan permainan shooter dan survival. Anda juga akan membutuhkan tantangan, game ini cukup ringan sehingga jumlah pemainnya tidak sedikit. 

 

Anda bahkan bisa melawan 49 orang dalam satu peta atau dapat juga membentuk tim berjumlah 4 pemain. Game free fire ini akan menguji kecepatan dan ketangkasan jari-jari Anda dalam memasukkan perintah yang tepat. Versi ringannya hanya berdurasi 10 menit dalam 1 ronde.

 

Worms Zone – Hungry Snake

 

Memainkan game android terbaik worms zone ini sangatlah mudah. Anda hanya perlu mengendalikan cacing untuk makan sebanyak mungkin. Makin banyak yang dimakan oleh si ular, maka akan semakin besar pula ukuran tubuh si ular. Akan tetapi Anda bukanlah satu-satunya yang akan bermain dalam arena tersebut. Pemain lainnya juga akan ikut berlomba untuk mendapatkan banyak makanan. Apabila kepala cacing menabrak bagian tubuh lainnya, maka Anda akan dinyatakan kalah dalam permainan ini,

 

Monster Hunter Stories

 

Salah satu perbedaan game android dan game konsol adalah pada skalanya. Jika Anda ingin mencoba game android dengan skalanya yang besar, maka dapat mencoba memainkan game monster hunter stories. 

 

Monster hunter stories ini dirilis untuk Nintendo 3DS. Akan tetapi untuk versi terbarunya di android ini justru diberikan grafis dengan resolusi yang lebih tinggi. Dalam permainan ini, Anda dapat melawan monster akan tetapi juga dapat bersahabat dengannya. Pertarungan ini menggunakan sistem turn-based sehingga mampu membuat terasa seperti final fantasty.

 

Minecraft

 

Minecraft merupakan salah satu kumpulan game android andbox game terbaik sepanjang masa. Game ini dirilis pada tahun 2009 dan memiliki banyak peminat hingga sampai sekarang. Game ini memang tidak memiliki misi, akan tetapi Anda hanya perlu membuat bangunan dan perkakas dari sumber daya di sekitar pada siang hari. Pada malam harinya Anda harus mempertahankan diri dari serangan monster.

 

Stardew Valley

 

Stardew valley merupakan salah satu game android terbaik yang menyimulasikan kehidupan sebagai seorang petani, lengkap dengan isi kotanya. Anda tidak harus mengurusi kebun, akan tetapi Anda juga dapat menjaga hubungan baik dengan karakter lain. Hebatnya, Anda dapat melakukan game ini selama berjam-jam.

 

Sky: Children of the Light

 

Sky: Children of the Light ini memiliki visualisasi seperti journey. Pada game ini terdapat sky yang akan mengajak Anda berpetualang di dunia penuh warna yang memejamkan mata. Meskipun Anda bisa memainkannya secara offline, akan tetapi game ini makin menarik apabila dimainkan secara online. Anda dapat menjelajahi dunia bersama pemain lain bahkan bergandengan tangan.

 

Jika Anda tertarik dengan beberapa rekomendasi game andorid terbaru di atas, Anda dapat mencobanya, karena setiap game memiliki tantangannya masing-masing dan tentunya dapat mengisi waktu luang Anda.

Previous Post Next Post
Cerita Kita Seruh

نموذج الاتصال