Kebutuhan media elektronik saat ini untuk kerja khususnya laptop sangat tinggi, mengingat hampir semua aktivitas apapun memakai laptop. Banyak pilihan laptop yang kini dijual di pasaran dengan harga dan kualitas bersaing. Salah satu laptop yang paling mumpuni adalah Dell XPS 17 yang memiliki kualitas jempolan dan bodi langsing. Ingin tahu lebih detail tentang Dell XPS 17?
Simak reviewnya berikut ini yuk!
Deskripsi Dell XPS 17
Laptop ini memiliki tampilan layar super jumbo 17 inci yang banyak diminati oleh semua orang karena dengan layar lebar membuat pandangan mata lebih nyaman dan tidak pegal. Layar yang besar tentunya membuat bagian software dalamnya berukuran font juga lebih besar. Dell XPS 17 terdiri dari layar dan mesin yang tipis seperti halnya laptop apple. Bisa dibilang bahwa dell adalah kembaran apple. Harga bersaing hebat dan tak ketinggalan kualitasnya.
Dell XPS 17 tersedia baterai dengan kuota daya tahan 97 watt hour atau setara dengan pemakaian 7 jam full time tanpa berhenti. Dengan masa pakai yang lama tersebut membuat banyak pihak jatuh cinta dengan Dell XPS 17. Namun, perlu Anda ingat bahwa baterai yang demikian lamanya juga memiliki daya isian atau masa charge yang lama. Umumnya laptop akan terisi penuh sekitar 2-3 jam ya untuk dell ini bisa 3,5 jam.
Performa Dell XPS 17
Bicara soal Dell XPS 17 tentu tak terlepas dari sebuah performa mesin tentang bagaimana kecepatannya, bagaimana kenyamanan keyboardnya dan kelengkapan hardwarenya. Kita kupas sedikit demi sedikit yuk!
Untuk performa mesin memakai AMD Ryzen 7 3900 H atau intel core i9 – 10980 HK memberikan kecepatan kerja 2 kali lipat dibandingkan dengan kualitas mesin versi sebelumnya.
Kuota beban ramnya 32 giga sehingga Anda tidak perlu khawatir akan muatan daya simpanannya ya, nah berhubung muatan simpanan besar sekali Anda bisa menginstal aplikasi pokok seperti corel, adobe, video, untuk kebutuhan kerja.
Selain untuk kerja, Dell XPS 17 juga bisa dan mampu untuk gaming seperti game online di asus ROG. Bagian pendinginan mesinnya juga memakai kombinasi ruang uap dan sistem aliran udara yang baik sehingga Anda tidak perlu khawatir Dell XPS 17 cepat panas.
Untuk layar, Dell XPS 17 ini tersedia 2 pixel layar yang amat mengesankan yakni 1920 x 1200 pixel dan 3.840 x 2.40p pixel. Dari kedua pilihan tersebut yang paling laris adalah opsi kedua yakni 3.840 dengan alasan ketajaman layarnya tinggi dan spektrum warnanya juga keren. Dengan angka 491 nits, para pemilik dell ini tidak pernah mengeluhkan mata mereka silau dari layar seperti pada merek laptop pada umumnya yang akan kalah dengan sinar matahari saat diluar ruangan.
Harga Dell XPS 17
Harga dell memang tinggi mulai dari yang termurah saja Rp. 15 juta spek minimalis tetapi Anda jangan mundur saat tahu bagaimana kehebatan seri dell lainnya ya?
Untuk Dell XPS 17 ini dibuka harga Rp. 48 jutaan saja. Sebelumnya juga telah lahir seri Dell XPS 15 yang begitu menakjubkan dengan harga sekitaran. Anda tidak akan kecewa karena ada spesifikasi lainnya seperti:
· Lapisan anti-gores Corning Gorilla Glass 6 untuk proteksi layarnya
· Lapisan anti-refleksi 0,65 persen, agar tidak silau cahaya.
· Bodi dell bagian tatakan telapak tangan (palm rest) memakai material dari serat karbon (carbon fibre) hitam tujuannya membuat kesan sporty dan macho dan kuat panas.
· Memakai speaker dengan teknologi Waves Nx 3D Audio, dan Jack Joseph Puig memberikan suara stereo dan juga bisa mengatur bass, treble lebih balance. Volumenya tidak nyaring seperti pada laptop produk cina yang banyak mengaktifkan mode keras.
· Saat Anda mengenakan headset, perkakas Waves Nx mengaktifkan fitur pelacak kepala (head-tracking) agar mampu adaptasi rangsangan suara dan titik pengguna.
Harga tertera diatas sudah termasuk dengan aksesoris pendukung seperti mouse, kabel data, headset. Berbeda dengan laptop merek lain yang beberapa aksesorisnya dijual terpisah. Anda akan lebih nyaman berbelanja laptop kerja jika lengkap baik perangkat lunak atau kerasnya ya?
Dell XPS 17 memiliki kembaran Dell XPS 15 yang berharga Rp. 43 jutaan tetapi dengan layar yang ukurannya lebih tiris. Kendati demikian, Dell XPS 15 juga punya performa yang unggulan seperti halnya Dell XPS 17. Dengan pemakaian baik, dell ini bisa bertahan hingga 7 tahun lebih cuma mungkin baterainya semakin lebih rendah performanya. Agar bisa mengukur waktu pakai, coba gunakan Dell XPS 15 dan 17 untuk kebutuhan non gaming.
Cek sekarang juga dan milikilah Dell XPS 17 terbaru harga terjangkau, kualitas kecepatan mesin 3 kali dari versi sebelumnya!